Hakikat Ketrampilan Motorik Halus

Advertisement
Jejak Pendidikan- Keterampilan motorik halus berperan penting dalam kehidupan anak.Dalam kehidupan sehari-hari anak tidak lepas dari kegiatan motorik halus. Keterampilan motorik halus menjadi salah satu keterampilan yang dikembangkan di taman kanak-kanak. Keterampilan dapat diuraikan dengan kata otomatik, cepat, dan akurat. Keterampilan yang dipelajari dengan baik akan berkembang menjadi kebiasaan (Hurlock, 1978: 154). 

Untuk mencapai keterampilan motorik halus yang baik maka pendidik harus memberikan stimulasi kepada anak guna menunjang pencapaian keterampilan motorik halus yang optimal. Individu yang mendapat stimulasi yang terarah dan teratur akan lebih cepat mempelajari sesuatu karena lebih cepat berkembang dibandingkan imdividu yang tidak banyak mendapatkan stimulasi (Izzaty, dkk. 2008: 14).

Subscribe to receive free email updates: